Menu
Close
Bisnismarket.com

Informatif - Inspiratif - Edukatif

Membludak! Ini Jumlah Wisatawan Indonesia ke Korea pada 2024

Membludak! Ini Jumlah Wisatawan Indonesia ke Korea pada 2024

Smallest Font
Largest Font

Bisnismarket - Indonesia menduduki peringkat 9 di tingkat global dan peringkat 4 di tingkat ASEAN sebagai penyumbang wisatawan internasional terbanyak ke Korea di tahun 2024.

Menurut data Korea Tourism Organization Jakarta Office (KTO Jakarta Office), jumlah wisatawan Indonesia bulan Januari–Desember 2024 berjumlah 336.185 wisatawan.

Angka ini telah melampaui jumlah total wisatawan Indonesia ke Korea tahun 2019, yaitu 278.575 wisatawan. Selain itu, angka tersebut juga telah melampaui target 300 ribu wisatawan yang telah dibuat sejak lebih dari satu dekade lalu.

"Kami cukup senang dengan kabar ini karena menunjukkan bahwa eksistensi Korea di Indonesia telah bertahan selama lebih dari beberapa dekade dan akan terus bertahan," ujar Direktur Korea Tourism Organization Jakarta Office, Kim Ji Sun.

Disebutkan oleh Kim Ji Sun, membludaknya wisatawan asal Indonesia karena beberapa faktor di antaranya kebijakan dari pemerintah yaitu peningkatan frekuensi penerbangan dari maskapai Korean Air dan Garuda Indonesia juga pembebasan biaya elektronik grup visa ke Korea.

Selanjutnya, untuk tahun 2025, KTO Jakarta akan melakukan berbagai inovasi kampanye untuk
mempromosikan pariwisata Korea dengan tema–tema tertentu. Wisata tematik, seperti wisata
keluarga, wisata olahraga, wisata medis dan pembugaran maupun MICE adalah berbagai macam tema yang akan difokuskan oleh KTO Jakarta.

KTO pada tahun 2025 mengeluarkan kampanye 2025–2026 100 Must-Visit Tourist Spots of Korea yang berisi 100 destinasi wisata yang paling ikonik di seluruh penjuru Korea untuk wisatawan mancanegara.

Beberapa destinasi ikonik yang selalu masuk dalam 100 Must Visit Tourist Spot beberapa tahun terakhir dan perlu dieksplor lebih lanjut oleh wisatawan Indonesia adalah Seoul Sky, Lotte World, Seoul Forest, Songdo Central Park, Suwon Hwaseong Fortress.

Juga Museum SAN, Beopjusa Temple, Daecheon Beach, Space Walk, Daewangam Park, Suncheon Bay, Busan X The Sky dan Bijarim Forest. Melalui kampanye ini, pada tahun 2025, KTO Jakarta menargetkan sekitar 360 ribu wisatawan Indonesia akan mengunjungi Korea.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
AntoK Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow